Bahan-bahan :
1 ekor ayam kampung, potong 8
5 lembar daun salam
5 lembar daun jeruk purut
5 batang serai , geprek atau belah melintang
1 buah tomat merah besar, potong2 8
aluminium foil/daun pisang secukupnya
Bumbu yg di haluskan:
6 siung bawang merah
4 siung bawang putih
3 cm jahe, dibakar
3 cm kunyit, dibakar
2 butir kemiri, dibakar
5 butir merica putih
5 butir merica hitam
1/2 sdt ketumbar
5 cabe merah keriting (boleh lebih)
3 cabe rawit merah (boleh lebih/kurang)
garam secukupnya
gula secukupnya
note : insert foto saat sbelum dibakar
Cara membuat :
lumuri ayam dng bumbu yg dihaluskan, aduk rata hingga semua ayam terlumuri bumbu, diamkan 45mnit-1 jam atau lebih...
setelah 1 jam atau lebih, siapkan dandang, alasi dalamnya dng aluminium foil dan pastikan lubang-lubang angsang nya/tatakan dalam dandang tertutup aluminium foil nya..
masukkan salam,serai,daun jeruk purut, lalu masukkan ayam yg telah dibumbui tadi, susun yg rapi..lalu masukkan potongan tomat... tutup dng aluminium foil lagi...lalu kukus selama kurang lebih 30-45menit ...
setelah matang, angkat dan panggang di wajan anti lengket dng api kecil hingga mendapatkan gosong yg diinginkan...heheheh.... ;)
setelah itu...angkat dan sajikan hangat... ;)
Selamat mencoba.... ;)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar